WHAT'S NEW?
Loading...

Top 7 Game yang dinantikan di tahun 2020

Game Paling Dinantikan Tahun 2020 

Hasil gambar untuk playstation"

Kebanyakan game di bawah ini merupakan game konsol ataupun PC. Untuk pemain game Android maupun iOS, harap bersabar, ya!
Dilansir dari berbagai sumber, inilah daftar 7 game yang paling diantisipasi pada tahun 2020!

1. Final Fantasy VII Remake

Game Paling Dinantikan 2020 1 7809e
Sumber foto: Den of Geek Jangan ngaku gamers kalau kamu enggak tahu yang namanya Final Fantasy! Seri game yang satu ini memang sangat populer dan terkenal.
Salah satu yang terbaik adalah Final Fantasy VII yang rilis pada tahun 1997 untuk konsol PlayStation 1. Kini, akan ada versi remake-nya yang jauh lebih kece, geng!
Game ini akan rilis pada tanggal 3 Maret 2020 mendatang untuk konsol PlayStation4. Gameplay-nya sendiri tidak berubah, hanya grafisnya yang sangat memanjakan mata.
Detail Keterangan
Developer Square Enix
Publisher Square Enix
Tanggal Rilis 3 Maret 2020
Platform PlayStation 4
Genre RPG

2. Watch Dogs: Legion

Game Paling Dinantikan 2020 2 F1902
Sumber foto: The Sun Ketika diumumkan pada ajang E3 2019, salah satu yang paling mengejutkan adalah ketika pengumuman game Watch Dogs: Legion bikinan Ubisoft.
Game ini akan menjadi seri ketiga dari Watch Dogs dan akan rilis pada tanggal 6 Maret 2020. Meskipun kamu enggak pernah main dua game sebelumnya, dijamin kamu bakal suka dengan game ini.
Watch Dogs: Legion akan berlatar belakang di London setelah keputusan Brexit dikeluarkan. Ada sekelompok hacker bernama DedSec yang mencoba untuk melawan otoritas London.
Detail Keterangan
Developer Ubisoft
Publisher Ubisoft
Tanggal Rilis 6 Maret 2020
Platform Xbox One, PlayStation 4, PC, Stadia
Genre Action-Adventure

3. The Last of Us Part II

Game Paling Dinantikan 2020 3 00adc
Sumber foto: Engadget Pada ajang PlayStation yang diadakan pada bulan Desember tahun 2016, The Last of Us Part II diumumkan akan dirilis pada kuarter pertama tahun 2020.
Game ini merupakan sekuel dari game The Last of Us yang rilis pada tahun 2013. Perlu kamu ketahui, game tersebut merupakan salah satu game PS3 terbaik sepanjang masa.
Pada sekuelnya kali ini, kita akan memainkan tokoh utama Ellie dengan latar waktu lima tahun setelah peristiwa yang terjadi pada seri pertamanya.
Detail Keterangan
Developer Naughty Dog
Publisher Sony
Tanggal Rilis Q1 2020
Platform PlayStation 4
Genre Action-Adventure/Horror/Survival

Game Kece Lainnya yang Dinantikan Tahun 2020 . . .

4. Cyberpunk 2077

Game Paling Dinantikan 2020 4 Aa4f0
Sumber foto: Metro Gara-gara kemunculan Keanu Reeves dengan breathtaking-nya, mungkin game Cyberpunk 2077 menjadi salah satu game yang paling dinantikan di tahun 2020.
Bergenre open-world, game ini akan menyajikan enam wilayah berbeda yang bisa kamu jelajahi. Kamu akan menggerakkan karakter bernama V yang tinggal di Night City, California.
Kota ini bisa dianggap suram karena dikuasai oleh geng jahat. Bisnis gelap tersebar di mana-mana. Belum lagi kehadiran robot dan hukum yang tak masuk akal.
Detail Keterangan
Developer CD Projekt RED
Publisher CD Projekt RED
Tanggal Rilis 16 April 2020
Platform Xbox One, PlayStation 4, PC
Genre Action-Adventure/RPG

5. Marvel's Avengers

Game Paling Dinantikan 2020 5 Df2b0
Sumber foto: Den of Geek Ketika pertama kali diumumkan pada ajang E3 2019, banyak yang mencibir game Marvel's Avengers karena tampilan karakternya yang berbeda dari versi film.
Padahal, hal itu wajar mengingat Square Enix selaku publisher tidak membeli lisensi untuk itu. Walaupun begitu, game ini tetap menarik untuk kamu mainkan.
Game superhero ini dimulai ketika para Avengers baru saja memiliki markas baru. Akan tetapi, semua cepat berubah setelah peristiwa yang mengakibatkan kematian warga sipil. Akibatnya, Avengers bubar.
Lima tahun kemudian, ketika superhero dilarang, muncul sebuah peristiwa yang membahayakan umat manusia. Satu-satunya harapan untuk selamat adalah bersatunya kembali para Avengers.
Detail Keterangan
Developer Crystal Dynamics
Publisher Square Enix
Tanggal Rilis 15 mei 2020
Platform Xbox One, PlayStation 4, PC, Stadia
Genre Action/Adventure

6. Call of Duty: Black Ops 5

Game Paling Dinantikan 2020 6 3ce6a
Sumber foto: TweakTown Penggemar game FPS? Kalau iya, wajib coba game Call of Duty: Black Ops 5 yang diperkirakan rilis pada bulan Oktober atau November tahun 2020.
Game ini akan menjadi edisi kelima seri Black Ops yang telah ada sejak tahun 2010. Untuk kali ini, pihak Activision selaku publisher menunjuk Treyarch Studios untuk menggarap game ini.
Yang menarik, nampaknya game yang satu ini akan memiliki mode single player dengan tema perang dingin. Seperti yang mungkin telah kamu ketahui, versi sebelumnya tidak memiliki mode ini.
Detail Keterangan
Developer Treyarch Studios
Publisher Activision
Tanggal Rilis Q4 2020
Platform Xbox One, PlayStation 4, PC
Genre Action/FPS

7. Tales of Arise

Game Paling Dinantikan 2020 7 13ef3
Sumber foto: YouTube Wibu merapat! Kali ini ada game anime terbaik yang akan segera rilis pada tahun 2020, yakni Tales of Arise yang merupakan seri Tales ketujuh.
Permainan ini bercerita tentang dua karakter, Dahna dan Rena. Dahna berasal dari dunia modern, sedangkan Rena berasal dari abad pertengahan.
Beredar kabar bahwa game ini akan memiliki gaya permainan yang cukup berbeda jika dibandingkan dengan seri Tales sebelumnya. Patut untuk dinantikan!
Detail Keterangan
Developer Bandai Namco
Publisher Bandai Namco
Tanggal Rilis 2020
Platform Xbox One, PlayStation 4, PC
Genre Action/RPG

Akhir Kata

Selain game-game yang telah Jaka sebutkan, masih ada puluhan game lain yang siap dimainkan pada tahun 2020 mendatang.
Sebut saja game-game seperti One Piece: Pirate s Warrior 4, Dragonball Z: Kakarot, Minecraft Dungeon, dan lain sebagainya.
Game apa yang paling kamu tunggu-tunggu? Tulis di kolom komentar, ya!

sumber : www.jalantikus.com

0 komentar:

Posting Komentar